Upload Post Hugo

Upload Post Hugo#

Posting ke empat,

Kemarin saat mau posting artikel cctv ternyata masih sedikit lupa point yang harus di upate, hari ini saya akan coba tulis untuk mengingatkan proses dan tahapan apa saja yg harus di lakukan untuk memposting artikel di blog ini jadi hal ini akan membuat proses upload lebih cepat, dan mungkin para pembaca sedikitnya dapat mengambil point penting juga.

tahap nya adalah :

  1. Siapkan judul dan konten materi artikel yang akan di posting

  2. Siapkan file gambar dan screen shoot jika ada

  3. Buka windows explorer lalu arahkan path ke direktori hugo blog dan copy paste file .md.

  4. rename nama file dengan judul artikel, hal ini memudahkan kita mengenali file content dari blog.

  5. Cek tanggal pembuatan artikel, tags nya tentang apa, keyword untuk pencarian

  6. Point penting adalah membuka command lalu tujukan ke direktori blog, sebab kita nanti akan melakukan compile hugo dan upload firebase di direktori ini, seperti pada gambar berikut

    cmd

  7. Ganti isi dari file yang sudah di rename tadi. Point penting di sini adalah jika ada gambar maka syntax yang di berikan seperti ini : ![nama syntax](nama file gambar .png)

  8. File gambar harus berektensikan .png jika yg lain hugo versi saya tidak bisa memunculkan gambar selain ektensi .png (sudah di test dengan .JPG,.JPEG ), mungkin harus ada tambahan settingan, yang pasti posisi saya tidak memerlukan settingan itu sebab membuang waktu.

  9. Cek kembali kata dan kalimat yang salah, untuk pengolahan kalimat dan pengecekan saya tidak terlalu fokus sebab saat ini saya tidak lagi menargetkan pada pengolahan kalimat dan kata, namun quantity dari artikel dan isi dari artikel. 10.Setelah sudah baik dan benar, compile hugo dengan perintah “hugo server -D” seperti gambar berikut

    cmdcompile

  10. Silahkan cek hasil yang ada pada http://localhost:1313/

  11. Jika sudah baik dan benar lakukan proses build website dengan perintah “hugo” seperti gambar berikut

cmdbuild

  1. Karena hosting saya di firebase jadi lakukan perintah “firebase init” , perintah ini akan mengaktifkan koneksi ke google firebase console (cli), pada consol ini kita akan mengupload postingan kita ke firebase. Untuk gambar saat pengaktifan firebase console sebagai berikut :

    firebaseconsole

  2. ketik y jika ada pertanyaan melanjutkan proses. lalu pilih point 4 untuk “hosting: configure and deploy firebase hosting sites.” seperti pada gambar berikut :

    firebaseconsole2

  3. Jika ada pertanyaan folder yang akan di publish adalah /public maka tekan enter, sebab hugo saat bulid web akan mengcompile website pada folder public

    Gambar pertanyaan default public di firebase, nama folder publish juga dapat di ganti :

    firebaseconsole3

    Gambar folder public hugo :

    publichugo

  4. Ketik y jika ada pertanyaan “configure as single-page app”

  5. Lalu untuk pertanyaan terakhir ketik n, sebab jika ketik y akan menimpa file index.html pada folder public yang sudah di compile pada folder hugo.

    Gambar point penting pertanyaan firebase :

    firebaseconsole4

  6. Selanjutnya adalah memberikan perintah “firebase deploy” untuk mentransfer/upload website ke hosting firebase.

    Gambar proses upload website ke hosting firebase via cli firebase console.

    firebaseconsole5

  7. Jika sudah selesai, silahkan cek pada firebase console web. Akan terlihat keterangan transfer data seperti yang dapat di lihat pada gambar berikut ini :

    firebaseconsole6

Done! Demikian artikel ini saya tulis untuk mengingatkan saya, semoga ini juga berguna bagi kalian yang ingin belajar.

written by Irfan at Home#